Tuesday, August 14, 2012

Cerdas Tangkas 2B, Bagian 14 E, Berjalan-jalan





Anak-anak sekali-sekali dibawa jalan-jalan oleh Ibu/Bapak Gurunya. Mereka sangat gembira, tetapi mereka selalu berjalan dengan teratur.

Jika mereka sudah lelah, mereka beristirahat sebentar di pinggir jalan. Kemudian mereka kembali lagi ke sekolah.

  1. Murid-murid kelas 2 terdiri dari 18 orang anak perempuan dan 30 orang anak laki-laki. Berapakah banyak murid kelas 2 itu?
  2. Anak-anak kelas 2 dijadikan 2 baris, dalam tiap baris, perempuan dan juga laki-laki sama banyak. Berapa orang anak perempuan dalam tiap baris?
  3. Supaya jangan terlalu panjang barisannya, anak-anak kelas 2 itu kadang-kadang dijadikan 3 baris. Dalam tiap baris, perempuan dan laki-laki sama banyak. Dalam tiap baris terdapat  . . . . . . .  orang anak perempuan dan  . . . . . . .  orang anak laki-laki.
  4. Murid kelas 3 terdiri dari 16 orang anak perempuan dan 32 orang murid laki-laki. Berapakah banyak murid kelas 3 itu?
  5. Murid-murid kelas 3 itu dijadikan 4 baris. Dalam tiap baris, perempuan dan juga laki-laki sama banyak. Tiap baris terdiri dari  . . . . . . .  orang murid perempuan dan  . . . . . . .  orang murid laki-laki.
  6. Di kelas 6 ada 15 orang murid perempuan dan 27 orang murid laki-laki. Murid-murid kelas 6 itu dijadikan 3 baris, dalam tiap baris, perempuan dan juga laki-laki sama banyak. Tiap baris terdiri dari  . . . . . . .  orang murid perempuan dan  . . . . . . .  orang murid-murid laki-laki.

1 comment:

  1. Terharu melihat bukunya..
    Dulu penuh perjuangan untuk menyelesaikan tugas yang ada..
    Sekolah saya masih menggunakan buku ejaan lama Tjerdas Tangkas :)
    Nuhun ya..

    ReplyDelete