Menurut ilmu fisika, sebuah benda bisa lepas dari gravitasi bumi asalkan dia bisa melampaui kecepatan kritis. Rasanya ini bisa menjelaskan kenapa awan tidak pernah lepas bebas dari angkasa bumi.
Begini.. awan itu kan sebenarnya kumpulan molekul air yang membubung ke angkasa karena efek pemanasan. Molekul-molekul air ini sebenarnya berasal dari badan-badan air yang ada di permukaan bumi. Karena mendapatkan energi yang cukup, mereka melepaskan diri dari badan air dan karena bobot jenisnya yang lebih ringan daripada udara di sekitarnya, molekul-molekul ini terbang bebas ke udara.
Pertanyaan yang muncul dari sini kemudian adalah mengapa sampai ketinggian tertentu molekul-molekul air ini tidak lepas bebas ke angkasa luar? Mengapa mereka berhenti pada ketinggian tertentu dan membentuk awan? Mustinya kan, karena bobot jenisnya yang ringan, mereka bisa melepaskan diri dari gravitasi bumi.. apalagi jika ditengok pada rumus gaya gravitasi yang muncul antara dua massa, semakin jauh jarak antara dua massa, maka semakin kecil gaya gravitasi yang muncul antara kedua massa tersebut. Artinya, semakin tinggi molekul udara lepas ke angkasa, semakin kecil gaya gravitasi bumi menarik kembali molekul-molekul air tadi.
No comments:
Post a Comment